Di penghujung tahun 2019, Saya sedang berusaha berfikir di ulang tahun yang ke-10 Wormhole , tentu saya harus merilis sebuah product bertema streetwear/sneaker yang breakthrough untuk merayakan hari berdirinya Streetwear Store di Bandung ini sepuluh tahun silam.

FYC Footwear langsung menjadi ikon pertama yang muncul di kepala saya. Rich history yang terjadi di antara Wormhole dan FYC dapat ditarik ke belakang di tahun 2010 ketika skena Streetwear Indonesia belum menjadi mainstream seperti hari ini, dimana sang founder Al aka Ucay memilih Wormhole menjadi authorized dealer College Star, brand varisty jacket milik beliau. Ketika College Star hiatus karena satu dan beberapa hal, FYC footwear pun di tahun 2012 masuk ke jajaran brand sneakers dan Streetwear yang ditawarkan di Store Wormhole Bandung

Untungnya ide ini disambut dengan antusias oleh Mutt, co founder FYC footwear Ketika saya berkunjung ke kantor FYC footwear di jalan cemara Bandung. Beliau langsung mengajak saya untuk develop moodboard secepatnya agar bulan April bisa rilis. Awalnya kami menangkat warna Purple dan siluet low sneakers untuk kolaborasi ini. Dan di sample pertama Mutt dengan sentuhan magicnya menambahkan warna kuning dan volt sebagai kombinasi di warna dominan ungu dari sneakers ini. Di revisi ini saya menambahkan beberapa detail di antaranya angka “10” collegiate font yang relevan dengan old school streetwear spirit dari College Star dan Wormhole. Juga penambahan quote di dalam sepatu sebagai homage dari Macbeth Elliot, salah satu sepatu yang menginspirasi saya di awal Wormhole Store Bandung buka dan menurut saya masih menjadi salah satu sepatu idaman saya.

 

Di Revisi kedua Mutt lagi-lagi memberikan sentuhan midas nya dengan memberikan Arc “W” dan “H” di pinggir sepatu yang membuat sepatu ini terlihat hidup dengan kombinasi kuningnya dan juga memberikan warna Outsole yang berbeda (kombinasi ungu-kuning) yang membuat sepatu ini terlihat benar2 seperti COLLECTIBLE ITEMS Sneakers. Warna lakers sebagai tribute terhadap alhamrhum Kobe Bryant pun terlihat sangat sempurna dan sangat eye pleasing. Tanpa pikir Panjang saya langsung memberikan kata Yes untuk final siluet dari FYC x Wormhole Musac ini. Tidak lupa numbered products pun dibuat karena memang produk ini hanya dibuat 100 pieces saja

 

 

So, untuk kalian yang memiliki sneakers FYC x WORMHOLE Musac Mamba colorway ini saya ucapkan CONGRATULATIONS !

FYI, Sepatu FYC x WORMHOLE Musac ini terjual habis dalam waktu 12 menit di website kami (www.wormholestore.com ) dan 11 menit di website FYC (https://fycfootwear.com/). Kami sangat berterimakasih atas apresiasi yang Anda semua berikan kepada Kami dalam waktu sepuluh tahun ini.

Long Live Wormhole

Video Rilis FYC x Wormhole : https://www.youtube.com/watch?v=DBpCQPg6VP4

 

 

Edward Satria

Leave a Reply